BERJUANG MELALUI TULISAN

Posted in Senin, 29 Maret 2010
by KAWAN WIDYATAMA


“A drop of ink can move a million people to think“, ujar petuah bijak. Mungkin ini yang ada di benak Asep Munazat Zatnika. Pria kelahiran Garut, 25 Juni 1985 ini, adalah sosok mahasiswa yang gemar menulis.

Awal berkecimpungnya dalam dunia tulis-menulis ialah saat menjadi wartawan di harian Pelita Indonesia. Terus bergulat dengan dunia tulisan membuatnya tertantang, lalu mendaftar dan masuk menjadi anggota pers kampus mahasiswa bernama sEntra. Kariernya terus naik sehingga menjadi pemimpin umum di pers kampus tersebut.

Tidak saja di sEntra, bersama teman-temannya sesama aktivis pers kampus di Bandung, Asep menginisiasi Jaringan Pers Mahasiswa Independen (JAPMI), sebuah wadah bagi pers beberapa kampus, sebagai bentuk respons kekosongan komunikasi. Kini, Asep didaulat menjadi koordinator badan pemeriksa keuangan JAPMI. Bahkan, ia digadang-gadang akan meneruskan suksesi kepemimpinan menjadi koordinator umum.

Ketika ditanya soal aktivisme mahasiswa sekarang, Asep berujar, “Introspeksi merupakan satu hal yang harus disadari oleh para mahasiswa, karena introspeksi diri sendiri terlebih dahulu untuk mencapai mahasiswa yang ideal.“

Seruan moral seperti berdemo, dipesankan Asep, jangan sampai melanggar hal-hal normatif, seperti membuat kemacetan dan mengotori jalanan. Perjuangan lewat tulisan dapat menjadi alternatif gerakan. Di tengah maraknya gerakan man on the street, gerakan man in the class merupakan solusi mujarab menjawab tantangan zaman. Salah satunya dengan menulis.

Soal prestasi personal, baru-baru ini Asep mendapat juara II dalam sayembara menulis Yayasan Widyatama. Ia juga kerap menjadi moderator dalam forum-forum diskusi. Ketika menjabat pemimpin umum pers kampus mahasiswa sEntra, Asep membuat terobosan dengan mengelaborasi film dan diskusi, hingga muncul kegiatan movie and discussion. Sekarang, Asep tengah menyelesaikan studinya. Baginya, menulis bisa membakar dunia, sekaligus menyejukkan dunia. (Shantyo Raharjo/M-4) Redaksi Divisi Agitasi dan Propaganda Kesatuan Aksi Mahasiswa Universitas Widyatama (Kawan Widyatama)